POSO – Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) kembali memperpanjang Operasi Madago Raya 2025 Tahap IV.
Operasi ini berlangsung selama 92 hari, mulai 1 Oktober hingga 31 Desember 2025.
Baca Juga: Polda Sulteng Mutasi 603 Personel, Termasuk Pengisian Kasubbid Penmas Bidhumas
Kapolda Sulteng Irjen Pol Agus Nugroho selaku Penanggung Jawab Kebijakan Operasi (PJKO), menunjuk Kombes Pol Heni Agus Sunandar sebagai Kaops Madago Raya.
“Sebanyak 256 personel diterjunkan. Terdiri dari 232 anggota Polri, 20 personel TNI, serta 4 dari Korpolairud Baharkam Polri,” kata Kombes Heni dalam keterangan tertulisnya, Rabu (1/10/2025).
Baca Juga: Jagung Hasil Tanam Polri Dipuji, Perum Bulog Nyatakan Komitmen
Operasi ini melibatkan TNI-Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat. Fokusnya pada deradikalisasi dan kontra radikalisasi.
Pendekatannya lebih mengedepankan langkah preemtif dan preventif.
“Tujuannya untuk mewujudkan situasi aman, damai, dan kondusif di tiga wilayah operasi, yakni Poso, Parigi Moutong, dan Tojo Una-una,” jelas Heni.
Baca Juga: Diskominfosantik Dukung Inovasi Kabidhumas Polda Sulteng melalui Proper SIIP
Ia tak lupa mengajak masyarakat untuk ikut menjaga keamanan.
“Kami berharap warga tetap waspada, tidak mudah terprovokasi, dan segera melapor jika melihat aktivitas mencurigakan. Sinergi aparat dan masyarakat adalah kunci keberhasilan operasi ini,” pungkasnya. (*)





