TOLITOLI – Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Tengah, Sry Nirwanti Bahasoan, memberikan apresiasi tinggi kepada jajaran TP-PKK Kabupaten Tolitoli.
Sebab, PKK Tolitoli telah bekerja keras dan berkontribusi dalam menurunkan angka stunting di daerah itu.
Baca Juga: Selamat Bekerja Ibunda Guru Sulteng, Sry Nirwanti Bahasoan
Hal ini disampaikan Sry Nirwanti saat menghadiri acara koordinasi dan silaturahmi bersama Ketua TP-PKK Tolitoli, Sriyanti Amran, Jum’at (3/10/2025).
Koordinasi dan silaturahmi hari itu juga dihadiri kader PKK dan posyandu se-Kabupaten Tolitoli.
Dalam sambutannya, Ketua PKK Sulteng menegaskan, PKK adalah garda terdepan dalam mendukung 10 program pokok PKK. Terutama dalam pemberdayaan keluarga, peningkatan kesehatan, serta pencegahan stunting.
Baca Juga: Berani Cerdas dan Sehat, Cara Gubernur Sulteng Anwar Hafid Lawan Kemiskinan dari Akarnya
“Keberhasilan PKK Tolitoli dalam menurunkan angka stunting dari 30,7 persen pada 2022 menjadi 27,0 persen di akhir 2024, merupakan bukti nyata kerja keras para kader PKK dan Posyandu. Inilah wujud dedikasi luar biasa yang patut dibanggakan,” puji Sry Nirwanti.
Berkat capaian tersebut, Tolitoli berhasil meraih penghargaan. Tolitoli jadi salah satu kabupaten terbaik aksi penurunan stunting terintegrasi di Sulawesi Tengah.
Menurutnya, kesuksesan ini tidak lepas dari ketekunan para kader yang aktif turun langsung mendata, mengedukasi, serta mendampingi masyarakat.
Baca Juga: Untuk Kemanusiaan, Sulteng Launching Program Berani Donor Darah
Selain memberi apresiasi, Sry Nirwanti juga mengingatkan para kader PKK untuk waspada terhadap ancaman di era digital. Seperti judi online, pinjaman ilegal, dan investasi bodong.
“Jangan mudah tergiur dengan janji keuntungan besar dan cepat. Pastikan semua aplikasi dan lembaga keuangan yang digunaka terdaftar di OJK. Kader PKK harus jadi benteng utama menjaga keluarga dari jebakan digital,” pesan istri Gubernur Sulteng itu.
Baca Juga: Gubernur Anwar Hafid, Kenalkan BERANI Sehat dan Cerdas Sulteng kepada Rakyat Indonesia
Menutup sambutannya, Ketua PKK Sulteng mengajak seluruh kader untuk terus bersinergi dengan pemerintah daerah. Termasuk dengan program 9 Berani guna meningkatkan kesejahteraan keluarga sekaligus menyiapkan generasi emas menuju Indonesia Emas 2045. (*)





